Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI, dalam rangka mewujudkan misi keempat dalam Cetak Biru Pembaharuan Badan Peradilan 2010-2035, yakni meningkatkan kredibilitas dan transparansi badan peradilan, telah melakukan pemasangan CCTV pada seluruh satuan kerja di bawahnya secara terpusat dan terkoneksi pada satu titik akses melalui Aplikasi Access CCTV Online (A.C.O) Ditjen Badilag pada laman website https://cctv. badilag.net
Access CCTV Online (ACO) merupakan aplikasi berbasis teknologi informasi dengan target capaian kinerja pada tataran implementasi:
Saat ini telah terkoneksi lebih dari 4000 mata CCTV ke dalam aplikasi Acces CCTV Online (ACO) Badilag dimana setiap satuan kerja minimal terdapat 9 mata CCTV dengan rincian sebagai berikut :
Dalam rangka transparansi serta memudahkan pencari keadilan dalam memantau pelayanan di pengadilan, 3 (tiga) dari 9 (sembilan) mata CCTV pada setiap satuan kerja tingkat pertama yaitu Ruang Pelayanan (PTSP), Ruang Tunggu Sidang serta Halaman Parkir dapat diakses melalui website masing-masing satuan kerja atau dapat menggunakan menu search pada laman website ini. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat pencari keadilan dapat mengetahui kondisi layanan di pengadilan sehingga dapat menentukan kapan waktu yang tepat untuk datang ke pengadilan guna mendapatkan layanan.
Begitu banyak kemajuan - kemajuan teknologi yang telah dicapai oleh Ditjen Badilag, salah satunya Aplikasi ACO untuk memantau, untuk melakukan pengawasan, melakukan monitoring kawan-kawan kita di bawah (red: Peradilan Agama) agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan sebagaimana mestinya, ternyata yang jauh di tengah laut dapat dicapai, yang jauh di atas gunung dapat dicapai, apalagi yang di kota. Pertahankan prestasi ini, karena mempertahankan lebih sulit daripada meraih
dipetik dari Pidato KMA Saat Launching Aplikasi ACO Tanggal 13 Maret 2022
APLIKASI*AKSES CCTV ONLINE (ACO) Sangat bermanfaat sekali untuk sarana Pengawasan secara langsung ( real time ) semua keadaan dan aktifitas Aparatur Pengadilan Agama sewilayah PTA Palembang.
Dengan Aplikasi ACO tersebut sangat membantu Peningkatan Efektivitas dan Efisiensi pengawasan dilingkungan Peradilan Agama, bahkan melalui Aplikasi ACO , Pimpinan dapat melakukan SIDAK untuk Memonitoring dan Evalusai dalam rangka peningkatan Kinerja Aparatur dan Pelayanan Prima kepada masyarakat Pencari Keadilan .
Ditjen Badilag EXELLENT
Access CCTV Online (ACO) sangat mendukung kegiatan pengawasan khususnya di lingkungan Pengadilan Agama Banten. Dengan adanya ACO, Pengadilan Tinggi Agama Banten dapat melakukan pengawasan pelayanan publik yang dilakukan di satuan kerja yang berada di bawah Pengadilan Tinggi Agama Banten. ACO dapat meningkatkan kinerja dan kedisiplinan dari petugas pemberi layanan publik, karena diawasi secara real-time oleh pimpinan satuan kerja dan Hakim Tinggi Pengawas Daerah.